Yang Menyimpan Rindu
Aku terbaca puisi Nanang Suryadi ini, ianya begitu mengesankan hatiku hingga aku merasakan aura romantika mengalir, menuntut, mendamba, mengantung susuk kalbu ku terawang awangan....
Yang Menyimpan Rindu
Sebagai cakrawala harapku, lengkung alis matamu
Binar mata, berkas bintang-bintang mencahaya, demikian rindu
Katakan di jejak yang mana kau tinggalkan
Biar ditelusur peta hingga penghabisan
Mengenangmu, menandai penanggalan, hari-hari demikian lambat
O waktu, siapa yang mengarungi laut gelombang, hingga ke tepian merapat
Di dermaga hatimu
Depok, 9 Februari 2002
3 Comments:
Wah, kamu begitu meminati sajak rupanya.
Hmm.. binar mata, dermaga hati.
Saya gagal mendapatkan romantika yang mengalir. :(
kunci,
aku sesekali hanyut..maaflah :)
Salam,
Ya, sajak itu amat mempesona.
Post a Comment
<< Home